ads

Inilah Lima Orang yang Kelak Akan Huni Neraka

Neraka menjadi tempat paling menakutkan. Kabar tentangnya sudah
dijelaskan sejak keberadaan Nabi Adam as saat awal penciptaan. Meski takut akan siksanya, namun tidak sedikit orang yang memilih jalan menuju ke sana.

Inilah Lima Orang yang Kelak Akan Huni Neraka


Setiap tindakan dosa nantinya akan mendapat balasan, dan neraka menjadi penjaranya.Tapi tenang saja, karena Rasulullah SAW sudah menjelaskan cara bagaimana menghindarinya. Berikut ini adalah lima orang yang dipastikan Nabi menjadi penghuni tempat menakutkan ini.

Cirinya begitu detail dan mudah dikenali. Sayangnya begitu banyak manusia yang memiliki ciri ini. Apa yang menyebabkannya orang-orang ini terjerumus ke neraka bisa menjadi pelajaran agar kita menghindarinya. Siapa saja orang kelak akan menghuni neraka? Berikut ringkasannya.

Dalam sebuah hadits panjang yang diriwayatkan oleh Imam Muslim dari �Iyadh bin Himar al-Mujasyi�ie, diantaranya Rasulullah SAW menyebutkan sifat lima orang yang kelak akan menjadi penghuni neraka. Mari kita teliti satu per satu, semoga kita bisa mengintrospeksi diri dan menghindarinya.

1. Orang yang Lemah Tauhidnya dan Tidak Berakal
Orang pertama yang akan menghuni neraka adala mereka yang lemah Tauhidnya dan tidak berakal. Berdasarkan pendapat Imam Nawawi, maksud dari golongan ini adalah mereka yang tidak bisa mencegah dirinya untuk berbuat sesuatu yang tidak pantas.

Sedangkan dalam Mirqatul Mafatih, Mulla �Ali Al-Qari bahwa mereka yang berciri ini adalah orang yang tidak memiliki keinginan selain untuk mengisi perutnya dengan segala macam cara. Mereka tidak pernah peduli bagaimana cara memperolehnya, halal atau haram. Bahkan keinginan terbesar ereka tidak pernah beranjak naik dari tingkatan hewani, baik dalam urusan agama maupun duniawinya. Allah SWT berfirman:

�Maka berpalinglah engkau (hai Muhammad) dari orang yang berpaling dari peringatan Kami, dan dia tidak mengingini kecuali kehidupan duniawi. Itulah sejauh-jauh pengetahuan mereka. Sesungguhnya Tuhanmu, Dialah yang paling mengetahui siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dia pulalah yang paling mengetahui siapa yang mendapat petunjuk.� (QS. an-Najm: 30).

2. Orang yang Suka Berkhianat
Ciri kedua orang yang akan menjadi penghuni neraka adalah para penghianat. Banyak orang yang masih berpura-pura dalam kehidupannya. Mereka kelihatan baik di luarnya, akan tetapi sangat buruk di dalamnya. Mereka bahkan tidak segan untuk berkianat atas amanah yang telah diberikan kepadanya.

Maka tidak heran apabila Rasulullah SAW menyatakan bahwa salah satu tanda dari orang munafik adalah mereka yang suka berkhianat. Allah SWT juga pernah berfirman:

�Dan janganlah kamu berdebat (untuk membela) orang-orang yang mengkhianati dirinya. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang selalu berkhianat lagi bergelimang dosa. Mereka bisa bersembunyi dari manusia, tetapi mereka tidak bisa bersembunyi dari Allah, dan Allah beserta mereka ketika pada suatu malam mereka menetapkan keputusan rahasia yang Allah tidak ridhai. Dan adalah Allah Maha Meliputi (ilmu-Nya) terhadap apa yang mereka kerjakan.� (QS. An-Nisa�: 107-108).

3. Orang yang Suka Menipu
Penipu menjadi ciri selanjutnya orang-orang yang menjadi calon penghuni neraka. Rasulullah SAW bersabda:
�Seseorang yang tidak memasuki waktu pagi maupun sore melainkan ia pasti menipumu, baik dalam urusan hartamu maupun keluargamu.�

Orang yang dalam keseharian baik pagi ataupun sore hanya menipu orang lain maka tidak akan ada kebaikan yang bisa diharapkan dari dirinya. Hal ini dikarena orang yang suka menipu akan menimbulkan kerugian bagi dirinya sendiri ataupun orang di sekitarnya.

4. Orang yang Suka Berbohong dan Orang Pelit
Ciri calon penghuni neraka selanjutnya adalah pembohong atau orang pelit. Kedua sifat ini tentu sama buruknya apabila dijumpai dalam kehidupan dunia.

 �Ada tiga hal yang membuat (seseorang) binasa, yaitu sifat pelit yang ditaati, hawa nafsu yang diperturutkan, dan ketakjubannya pada diri sendiri.� (Riwayat al-Bazzar dan al-Baihaqi, dengan sanad hasan li-ghairihi).

Bohong menjadi salah satu tanda bahwa orang itu termasuk dalam golongan yang munafik. Perlu diketahui bahwasanya Allah SWT akan mengganjar orang-orang yang suka berbohong dengan neraka dan siksaan yang amat pedih.

5. Orang yang Berakhlak Buruk dan Banyak Berkata/Berbuat Keji
Ciri terakhir dari para calon penghuni neraka adalah mereka yang memiliki akhlak buruk dan suka berkata atau berbuat keji. Padahal sejatinya kita dituntu untuk memiliki akhlak yang terpuji dan menghindari perbuatan tercela.

Akan tetapi, tidak dapat dipungkiri bahwasanya godaan setan bisa menyerang siapa saja yang memiliki keimanan kurang  sehingga mampu menjerumuskan mereka dalam perbuatan terlarang.. Maka, ketika menggambarkan sifat-sifat Rasulullah shallallahu �alaihi wasallam, Anas bin Malik berkata, �Beliau bukanlah orang yang suka mencaci, bukan orang yang suka berkata/berbuat kotor, dan bukan pula orang yang suka melaknat.� (Riwayat Bukhari).

Selain itu, diceritakan juga bahwa ada seseorang yang mencela Usamah bin Zaid dengan celaan yang amat buruk. Pada saat itulah Usamah berkata, �Sungguh engkau telah menyakitiku. Sungguh aku telah mendengar Rasulullah shallallahu �alaihi wasallam bersabda bahwasannya Allah membenci orang yang keji dan suka berkata/berbuat keji. Dan sungguh, engkau ini orang yang keji dan suka berkata/berbuat keji.� (Riwayat Ahmad dan Ibnu Hibban. Hadits hasan).

Demikianlah informasi mengenai lima ciri calon penghuni neraka. Sebagai kaum muslimin sudah sepantas kita menjauhkan diri dari sifat-sifat di atas. Gunanya adalah agar kita terhindar dari segala perbuatan yang dilarang oleh Allah dan dapat menikmati indahnya menjadi penghuni surga di akhirat kelak.

Baca Juga : Cara Membuat Aplikasi Kamera Smartphone Tembus Pandang

bfuafib

Posting Komentar

Lagi Hangat